ANALISIS NILAI MORAL DAN NILAI SOSIAL DALAM WEB SERIES “DUNIA DALAM KITA”

Main Article Content

Heti Sri Nurhayati Salawazo
Pristiwati Br.Tumangger
Nanda Dwi Astri

Abstract

Perkembangan serial web atau yang biasa dikenal web series mulai berkembang pada tahun 2012 yang dipopulerkan oleh aktor dan sutradara Dennis Adhiswara. Jurnal ini menganalisa sebuah web series berjudul Dunia Dalam Kita yang diproduksi oleh brand olahraga luar ruangan EIGER. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis nilai moral dan nilai sosial yang terdapat dalam web series Dunia Dalam Kita. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif analisis isi. Tahap-tahap yang dilaksanakan adalah menyaksikan web series Dunia Dalam Kita, mengelompokan, mengidentifikasi, menggambarkan dan menginterpretasikan data, menganalisis serta menyimpulkan hasil analisis nilai moral dan sosial pada web series Dunia Dalam Kita. Dari penelitian ini, peneliti mendapatkan hasil bahwa nilai-nilai moral yang terkandung dalam web series ini adalah nilai moral tanggung jawab, moral bersahabat, moral kerja keras, dan moral hati nurani.Semantara nilai-nilai sosial yang terkandung adalah nilai sosial pengabdian, kepedulian dan kasih sayang.


 


Kata Kunci: web series, analisis, nilai moral, nilai sosial.

Article Details

How to Cite
Salawazo, H. S. N., Br.Tumangger, P., & Nanda Dwi Astri. (2022). ANALISIS NILAI MORAL DAN NILAI SOSIAL DALAM WEB SERIES “DUNIA DALAM KITA”. ELT (English Language Teaching Prima Journal), 4(1), 77-88. https://doi.org/10.34012/elt.v%vi%i.2771
Section
Articles