KAJIAN PSIKOLINGUISTIK TERHADAP PERILAKU DAN PENGARUH BERBAHASA LATAH: STUDI KASUS PADA TIGA ORANG WARGA JALAN GARU III MEDAN AMPLAS KOTA MEDAN

Authors

  • Andi Saputra Tanjung Universitas Sumatera Utara

DOI:

https://doi.org/10.34012/bip.v1i2.599

Keywords:

latah, perilaku, psikolinguistik

Abstract

Perilaku latah menarik untuk diteliti dengan kajian psikolinguistik. Penelitian ini mendeskripsikan bentuk lingual bahasa latah pada tiga warga Jalan Garu III, Medan Amplas, Kota Medan dan faktor penyebab warga beperilaku latah. Data kualitatif berupa kata dan kalimat pada perilaku latah yang ada di Jalan Garu III, Medan Amplas, Kota Medan. Hasil penelitian ini terdapat deskripsi bentuk-bentuk lingual perilaku latah berupa kata dan kalimat, meliputi: (1) perilaku latah Koprolalia, (2) perilaku latah Ekolalia, (3) perilaku latah Auto Ekolalia, dan (4) perilaku latah Automatic Obidience. Dalam penelitian ditemukan faktor yang menyebabkan beberapa warga Jalan Garu III Medan Amplas Kota Medan berperilaku berbahasa latah, yaitu faktor lingkungan dan faktor mimpi. Faktor lingkungan terdiri dari imitasi, sugesti, identifikasi, dan simpati.

Downloads

Published

2019-09-16

How to Cite

Tanjung, A. S. (2019). KAJIAN PSIKOLINGUISTIK TERHADAP PERILAKU DAN PENGARUH BERBAHASA LATAH: STUDI KASUS PADA TIGA ORANG WARGA JALAN GARU III MEDAN AMPLAS KOTA MEDAN. Jurnal Bahasa Indonesia Prima (BIP), 1(2), 127-139. https://doi.org/10.34012/bip.v1i2.599