PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN BERBASIS KEMAMPUAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI (HOTS) UNTUK PEMBELAJARAN TEKS RESENSI

Authors

  • Zira Fatmaira Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Kaputama
  • Tioria Pasaribu STMIK KAPUTAMA

DOI:

https://doi.org/10.34012/bip.v3i2.1928

Keywords:

Teks Resensi, HOTS

Abstract

Pengembangan instrumen Penilaian soal tes pada materi teks resensi dengan berbasis kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS) sangat dibutuhkan untuk mengukur tingkat kemampuan siswa dalam meningkatkan pengetahuan pada materi teks resensi. Tetapi pada kenyataannya guru masih belum sepenuhnya mengembangkan instrumen penilaian berbasis kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS). Selain itu belum tersedianya instrumen assessment yang didesain khusus untuk melatih HOTS atau keterampilan berpikir tingkat tinggi peserta didik. Karena peserta didik yang mempunyai kemampuan berpikir tingkat tinggi jika tidak diberikan kesempatan untuk mengembangkan dan tidak diarahkan dengan tepat maka kemampuan berpikirnya tidak akan meningkat. Bagi peserta didik yang cenderung berpikir tingkat rendah perlu dilatih sejak dasar, agar pada saat memasuki jenjang pendidikan berikutnya peserta didik tidak merasa takut jika dihadapkan pada pertanyaan atau permasalahan yang lebih rumit. Masalah dalam pembahasan ini didapat dari hasil wawancara yang diajukan kepada beberapa guru di Mas Al-Asy’ari Medan Krio. Salah satu cara dalam menerapkan kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS) adalah dengan melakukan penilaian berupa tes tertulis. Dan pada pembahasan ini secara khusus membahas tentang Pengembangan Instrumen Penilaian Berbasis Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi (HOTS) Untuk Pembelajaran Teks Resensi.

References

Anderson, L.W., & Krathwohl, D.R. 2001.A Taxonomy for Learning, Teaching, and Assesing: A Revision of Bloom’s Taxonomy of Educatioanl Objectives.New York: Addison Wesley Longman, Inc.

Anderson dan Krathwohl.2010. Kerangka Landasan untuk Pembelajaran, Pengajaran, dan Asesmen. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Arikunto, Suharsimi. 2011. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Bumi Aksara. Jakarta.

Asrul, Nanda, dan Roshita. 2014. Evaluasi Pembelajaran. Bandung : Cita Pustaka Media.

Basuki Ismed dan Hariyanto.2014.Asesmen Pembelajaran. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.

Direktorat Pembinaan SMA .2015.Penyusunan soal Higher Orde Thinking Skills’s (Sekolah Menengah Atas). Jakarta.

Dalman. 2014. Keterampilan Menulis. Jakarta : PT Raja Grafindo Persada.

Saputra,Hatta. 2016. Pengembangan Mutu Pendidikan Menuju Era Global : Penguatan MutuPembelajaran dengan Penerapan HOTS (High Orde Thinking Skills). Bandung : CV Smiles Indonesia Institute.

Sastrawati, E., Muhammad, R., & Syamsurizal.(2011). Problem-Based Learning, Strategi Metakognisi, Dan Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi Siswa. Tekno Pedagogi, 1(2), 1–14.

Sofiyah,Siti, Susanto, Susi Setiawani. 2015. Pengembangan Paket Tes Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi Matematika Berdasarkan Revisi Taksonomi Bloom Pada Siswa Kelas V SD (The Development Test Package of Higher Order Thinking Skill ofMathematics Based on Bloom's Taxonomy Revision forFifth Grade Of Elementary School Students). Program Studi Pendidikan Matematika Jurusan P.MIPA FKIP Universitas Jember.

Sudaryanto.2008. Ayo Meresensi Buku. Yogyakarta: Pustaka Insan Mandiri.

Downloads

Published

2021-09-27

How to Cite

Fatmaira, Z., & Pasaribu , T. (2021). PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN BERBASIS KEMAMPUAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI (HOTS) UNTUK PEMBELAJARAN TEKS RESENSI. Jurnal Bahasa Indonesia Prima (BIP), 3(2), 225-236. https://doi.org/10.34012/bip.v3i2.1928