Pemanfaatan Teknologi Mobile untuk Pemesanan dan Pemrosesan Menu di Restaurant

Authors

  • Rachmat Aulia Universitas Harapan Medan
  • Ahmad Zakir Universitas Harapan Medan

DOI:

https://doi.org/10.34012/jutikomp.v1i1.328

Keywords:

Restaurant, Restaurant Android, Ordering System, Mobile

Abstract

Restoran merupkan usaha kuliner yang menyajikan berbagai macam menu makanan & minuman yang digemari oleh masyarakat indonesia. Saat ini para pengusaha kuliner berlomba-lomba membuat menu andalan mereka masing-masing supaya dapat mendatangkan banyak konsumen. Namun, pada saat restoran dikunjungi banyak konsumen akan muncul beberapa masalah yang terkadang membuat image restoran tersebut menjadi buruk. Salah satunya adalah pelayanan yang tidak efektif, seperti menu yang telah dipesan tidak dimasak, tidak ada pemberitauan bahwasanya persediaan menu tersebut sudah habis di dapur dan salah memproses menu. Aplikasi penelitian ini dapat meminimalkan kendala-kendala tersebut karena sistem yang dirancang dapat mendeteksi langsung ketersediaan menu yang dipesan oleh pelanggan dari smartphone waiter ke bagian dapur (server). Jika menu telah habis (tidak ada) waiter dapat langsung menginformasikan tanpa harus menayakan dulu ke bagian dapur. Selain itu menu yang telah dipesan disesuaikan dengan nomor meja pelanggan dan ditampilkan langsung ke layar besar LCD bagian dapur sehingga dapat meminimalkan kesalahan yang mungkin terjadi di bagian dapur. Waiter juga dapat mengetahui apakah status menu yang dipesan telah siap untuk dihidangkan atau belum langsung dari smartphone-nya.

Downloads

Published

2018-04-01

How to Cite

Aulia, R., & Zakir, A. (2018). Pemanfaatan Teknologi Mobile untuk Pemesanan dan Pemrosesan Menu di Restaurant. JURNAL TEKNOLOGI DAN ILMU KOMPUTER PRIMA (JUTIKOMP), 1(1), 58-65. https://doi.org/10.34012/jutikomp.v1i1.328