ANALISIS PELAKSANAAN PROGRAM PHBS RUMAH TANGGA DI PUSKESMAS PADURAKSA KABUPATEN PEMALANG

Authors

  • Tiara Anisa Salma Universitas Pekalongan
  • Imam Purnomo Universitas Pekalongan
  • Teguh Irawan Universitas Pekalongan

DOI:

https://doi.org/10.34012/jkpi.v8i1.5257

Abstract

Program Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) penting untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kebersihan dan kesehatan rumah tangga. Penelitian ini bertujuan untuk menggali secara mendalam dan terpadu sejauh mana Pelaksanaan Program PHBS Rumah Tangga di Puskesmas Paduraksa Kabupaten Pemalang. Metode penelitian ini menggunakan Penelitian deskriptif dengan studi lapangan kualitatif. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini berjumlah 13 informan yang terdiri dari informan utama, kunci, dan triangulasi. Hasil Penelitian pada pelaksanaan PHBS mengatasi kendala SDM, keterbatasan anggaran, dan pendataan yang tidak memadai. Tantangan lain termasuk jumlah tenaga promosi yang terbatas dan kurangnya koordinasi antarinstansi. Hal tersebutlah yang menyebabkan belum optimalnya capaian program dan partisipasi masyarakat. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pelaksanaan program PHBS di Puskesmas Paduraksa belum maksimal karena berbagai kendala.

Kata kunci:  Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Pelaksanaan Program, Promosi Kesehatan

Author Biographies

Tiara Anisa Salma, Universitas Pekalongan

Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Pekalongan

Imam Purnomo, Universitas Pekalongan

Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Pekalongan

Teguh Irawan, Universitas Pekalongan

Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Pekalongan

References

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Pedoman Pelaksanaan Promosi Kesehatan Di Puskesmas. Jakarta: Kemenkes RI; 2017.

Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor: 2269/Menkes/PER/XI/2011 Tentang Pedoman Pembinaan Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat (PHBS). Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia; 2011.

Ali KM, Muhammad R. Pendampingan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada Keluarga di Kelurahan Tobololo Kota Ternate di Era New Normal. ABDIKESMAS MULAWARMAN: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat [Internet]. 2021 [cited 2024 Jun18];1(1).Availablefrom:https://ejournals2.unmul.ac.id/index.php/abdimasfkm/article/view/5

Pemerintah Kabupaten Pemalang Dinas Kesehatan. Pedoman Program Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Tatanan Rumah Tangga. Pemalang; 2016.

Sugiyono. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, R&D. Bandung: Alfabeta; 2018.

Javanparast S, Windle A, Freeman T, Baum F, Ziersch A, Jolley G, Bentley M. Promoting health literacy through co-designing an intervention to prevent chronic diseases: A case of health promotion using social media in Iran. BMC Public Health. 2020;20(1):1512

Prasetyo AD, Suharmiati S, Hadi SP. Analisis Pengaruh Alokasi Dana Terhadap Kualitas Layanan Pada Program Kesehatan Masyarakat di Kabupaten/Kota di Indonesia. Jurnal Ilmiah Administrasi Publik dan Pembangunan. 2020;6(2):97-108.

Triyuni A, Widayanti AW, Liana D. Faktor-faktor yang mempengaruhi pelaksanaan program kesehatan di tingkat desa. Jurnal Kesehatan Masyarakat. 2020;16(2):220-7.

Listiawaty R. Analisis Pelaksanaan Program Perilaku Hidup Bersih dan Sehat pada Tatanan Rumah Tangga di Wilayah Kerja Puskesmas X. [Internet]. 2020. Tersedia dari: https://jurnal.stikes-sitihajar.ac.id/index.php/jhsp/index.

Downloads

Published

2024-01-29