HUBUNGAN PERSEPSI KEMUDAHAN TERHADAP PENGGUNAAN APLIKASI MOBILE JKN PESERTA BPJS DI KABUPATEN PEMALANG

Authors

  • Nida Mafaza Zulfa Universitas Pekalongan
  • Yuniarti - Universitas Pekalongan
  • Wahyuningsih - Universitas Pekalongan

DOI:

https://doi.org/10.34012/jkpi.v8i1.5194

Abstract

Penggunaan aplikasi mobile JKN oleh peserta BPJS di Kabupaten Pemalang semakin meningkat, namun persepsi kemudahan penggunaannya masih bervariasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan  persepsi kemudahan terhadap penggunaan aplikasi mobile JKN peserta BPJS di Kabupaten Pemalang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 399 responden. Analisis data dilakukan dengan uji Chi Square untuk melihat hubungan  persepsi kemudahan terhadap penggunaan aplikasi Mobile JKN. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara persepsi kemudahan dengan penggunaan aplikasi Mobile JKN hal ini dapat dibuktikan dengan hasil uji Chi Square diperoleh nilai p-value 0,000 < 0,05. Kesimpulan dari penelitian ini adalah persepsi kemudahan berpengaruh positif terhadap penggunaan aplikasi Mobile JKN oleh peserta BPJS di Kabupaten Pemalang.

Kata kunci: Persepsi Kemudahan, Aplikasi Mobile JKN, Penggunaan

References

Istepanian RSH. Mobile Health (m-Health) in Retrospect: The Known Unknowns. Int J Environ Res Public Health. 2022;19(7).

Kemenkes RI. Buku Panduan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Bagi Populasi Kunci. Jaminan Kesehat Nas [Internet]. 2019;(April):3–4. Available from: https://siha.kemkes.go.id/portal/files_upload/BUKU_PANDUAN_JKN_BAGI_POPULASI_KUNCI_2016.pdf

Nurmalasari et al. Analisis Efektivitas Pengguna Program Mobile Jaminan Kesehatan Nasonal Di Badan Penyelenggaraanjaminan Sosial Kesehatan Cabang Semarang. J Public Policy Manag Rev. 2020;11(4):408–21.

Kusumawati RM, Wulandari K, Masyarakat K, Masyarakat FK, Widya U, Mahakam G, et al. JKN Mobile Application Utilization. 2024;13(01):52–5.

Hanafi T, Supriyatna R, others. Hubungan Persepsi Manfaat, Persepsi Kemudahan, dan Minat dengan Pemanfaatan Aplikasi Pandawa di Wilayah Kerja BPJS Cabang Tangerang Tahun 2023: THE RELATIONSHIP OF PERCEPTION OF BENEFITS, PERCEPTION OF EASE, AND INTEREST WITH THE USE OF THE PANDAWA APPLIC. Indones Sch J Med Heal Sci. 2023;3(03):107–15.

Suhadi, Jumakil, Irma. Aplikasi Mobile JKN untuk Memudahkan Akses Pelayanan BPJS. J Penelit Kesehat SUara Forikes. 2022;13(2):262–7.

Wardiah R, Izhar MD, Butar MB, Minarni M. Edukasi Penggunaan Aplikasi Mobile Jkn Dalam Upaya Memudahkan Akses Pelayanan Kesehatan (Bpjs Kesehatan) Di Sma N 11 Kota Jambi. Darmabakti J Pengabdi dan Pemberdaya Masy. 2023;4(1):25–31.

Atha Muchril Hasan, Fidha Rahmayani WR. Jurnal Penelitian Perawat Profesional Pencegahan Tetanus. Br Med J. 2020;2(5474):1333–6.

Rahmawati D, Febisatria Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Surakarta Aditya Liliyan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Surakarta Alamat A, Slamet Riyadi No J, Kabupaten Sukoharjo Jawa Tengah K. Analisis persepsi konsumen terhadap pengunaan aplikasi mobile JKN. 2024;2(2):384–94. Available from: https://doi.org/10.61722/jiem.v2i2.976

Pengetahuan H, Sikap DAN, Penggunaan D, Mobile A, Pada JKN, Bpjs P, et al. Abstrak. 2021;

Puspitasari D, Chikmiyah J. Pengaruh Persepsi Kemudahan Penggunaan Dan Fomo Terhadap Pembelian Impulsif Pada Gen Z Pengguna Shopee Pay Later. J Compr Sci. 2024;3(1):139–43.12. Kusumawardhani OB, Octaviana A, Supitra YM. Efektivitas Mobile JKN Bagi Masyarakat : Literature Review. Pros Semin Inf Kesehat Nas. 2022;64–9.

Rahmawati D, Andhaniwati E. Peran Self-Control Dalam Memoderasi Hubungan Persepsi Kemudahan dan Manfaat Terhadap Perilaku Pembelian Impulsif Pada Pengguna E-Wallet. Al-Kharaj J Ekon Keuang Bisnis Syariah. 2023;6(3):2750–63.

Downloads

Published

2024-01-29