Pengaruh promosi dan saluran distribusi terhadap keputusan pembelian alat kedokteran gigi

Authors

  • Milka Rositi Sianipar Fakultas Ekonomi, Universitas Prima Indonesia
  • Hiunarto Chandra Fakultas Ekonomi, Universitas Prima Indonesia
  • Fenny Krisna Marpaung Fakultas Ekonomi, Universitas Prima Indonesia
  • Andry Simanullang Fakultas Kedokteran, Kedokteran Gigi, dan Ilmu Kesehatan, Universitas Prima Indonesia
  • Abdul Wahab Fakultas Kedokteran, Kedokteran Gigi, dan Ilmu Kesehatan, Universitas Prima Indonesia
  • Holan Dianju Melva Meinaria Sitanggang Fakultas Kedokteran, Kedokteran Gigi, dan Ilmu Kesehatan, Universitas Prima Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.34012/jkpi.v8i1.4797

Keywords:

alat kedokteran gigi, promosi, saluran distribusi, keputusan pembelian

Abstract

Studi ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh promosi dan saluran distribusi terhadap keputusan pembelian alat kedokteran gigi. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan melibatkan sebanyak 117 dokter gigi sebagai sampel penelitian. Adapun uji yang digunakan adalah regresi linier berganda. Sebelum dilakukan uji regresi, peneliti melakukan uji asumsi klasik seperti uji normalitas, uji multikolinieritas, dan uji heteroskedastisitas. Pengujian hipotesis menggunakan uji R2, uji F, dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa promosi dan saluran distribusi secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian alat-alat kedokteran gigi. Promosi dan saluran distribusi secara simultan berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian alat-alat kedokteran gigi. Hasil uji koefisien determinasi menunjukkan 65,8% dari variabel dependen keputusan pembelian yang dapat dijelaskan oleh variabel independen promosi dan saluran distribusi sedangkan sisanya 34,2% dijelaskan oleh variabel lain.

Downloads

Published

2024-01-30