ANALISIS FRAMING PEMBERITAAN PERPANJANGAN PPKM PADA MEDIA ONLINE TRIBUNNEWS.COM DAN DETIKNEWS.COM

Authors

  • Diah Windari Universitas Singaperbangsa Karawang

DOI:

https://doi.org/10.34012/jbip.v4i1.2181

Keywords:

framing, PPKM

Abstract

Abstrak-Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengetahui media Tribunnews.com dan Detiknews. com dalam membingkai berita mengenai pemberitaan pemberlakuan perpanjangan masa PPKM Jawa Bali, dan 2) menganalisis pembingkaian pada pemberitaan pemberlakuan perpanjangan masa PPKM Jawa Bali di media berita online Trbunnews. com dan Detiknews. com. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalahmetode analisis framing dengan pendekatan kualitatif. Metode analisis framing digunakan untuk mengetahui bagaimana media online membingkai berita yang ditulis menarik perhatian pembaca. Kemudian, pendekatan kualitatif merupakan sebuah pendekatan yang proses pemerolehan datanya bersifat apa adanya tanpa manipulasi atau hal yang tidak sesuai lainnya. Berdasarkan hasil analisis penelitian mengenai pembingkaian pada pemberitaan pemberlakuan perpanjangan masa PPKM Jawa Bali yang dimuat pada media berita online Tribunnews.com dan Detiknews. com, peneliti menemukan perbedaan pada struktur sintaksisnya. Perbedaan struktur sintaksis yang ditemukan yaitu, media berita online Tribunnews.com hanya menjelaskan pada jumlah persen perubahan level PPKM di setiap kota atau kabupatennya saja. Sehingga, masyarakat hanya dapat megira-ngira terkait wilayah mana saja yang mengalami perubahan level PPKM tersebut. Berbeda dengan struktur sintaksis pada media berita online Detiknews. com yang lebih rinci menjelaskan terkait jumlah kota atau kabupaten yang mengalami perubahan level PPKM.

References

Afifah, F. P (2021). PPKM Jawa Bali Diperpanjang 2 Pekan, Perhatikan Level Daerah Terbaru. Diakses dari https://news.detik.com/berita/d-5814042/ppkm-jawa-bali-diperpanjang-2-pekan-perhatikan-level-daerah-terbaru?_ga=2.138032688.1639000409.1637681934-1943045304.1556110536

Mahadewi, K. J. (2021). Kebijakan Pelaksanaan PPKM Darurat Untuk Penanganan Covid-19 Dalam Tatanan Kehidupan Era Baru Di Provinsi Bali. Jurnal Kertha Semaya Journal Ilmu Hukum Udayana, 9, 17.

Naqqiyah, M. S. (2020). Analisis framing Pemberitaan Media Oline CNN Indonesia.com dan Tirto.id Mengenai Kasus Pandemi Covid-19. Jurnal Kopis: Kajian Penelitian dan Pemikiran Komunikasi Penyiaran Islam, 1-10.

Setiawan, Hendrawan, L. N. (2019). Analisis Framing Zong Dang Pan dan Gerald M . Kosicki. 2(1), 48–53. https://doi.org/10.30653/006.201921.19

Sofian, A., & Lestari, N. (2021). Analisis framing pemberitaan tentang kebijakan pemerintah dalam menangani kasus Covid-19. Commicast, 2(1), 58. https://doi.org/10.12928/commicast.v2i1.3150

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Suryawati, I. (2011). Jurnalistik Suatu Pengantar Teori dan Praktik. Bogor: Ghalia Indonesia.

Tim Detik. (2021). PPKM Jawa-Bali Diperpanjang Hingga 29 November 2021, Berikut Daftar Wilayahnya. Diakses dari https://today.line.me/id/v2/article/gz76pG2

Tim Tribunnews. (2021). About Tribunnews.. Diakses dari https://m.tribunnews.com/about

Downloads

Published

2022-03-26

How to Cite

Windari, D. . (2022). ANALISIS FRAMING PEMBERITAAN PERPANJANGAN PPKM PADA MEDIA ONLINE TRIBUNNEWS.COM DAN DETIKNEWS.COM. Jurnal Bahasa Indonesia Prima (BIP), 4(1), 174-180. https://doi.org/10.34012/jbip.v4i1.2181