Jurnal Kesmas Prima Indonesia
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI
<p>Jurnal Kesmas Prima Indonesia merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Prima Indonesia dengan frekuensi penerbitan dua kali setahun, yaitu pada bulan Januari dan Juli. Jurnal ini memuat naskah penelitian dan studi literatur di berbagai bidang Ilmu Kesehatan Masyarakat.</p> <p>Online ISSN : <a href="http://issn.pdii.lipi.go.id/issn.cgi?daftar&1567697085&1&&">2721-110X</a> Print ISSN : <a href="http://issn.pdii.lipi.go.id/issn.cgi?daftar&1390806943&1&&">2355-164X</a></p> <p>Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Nomor <a title="SK " href="https://arjuna.kemdikbud.go.id/files/info/Hasil_Akreditasi_Jurnal_Ilmiah_Periode_II_Tahun_2022.pdf" target="_blank" rel="noopener">204/E/KPT/2022</a>, tanggal 3 Oktober 2022, Jurnal Kesmas Prima Indonesia telah terakreditasi selama lima tahun sebagai jurnal ilmiah dan terindeks <a href="https://sinta.kemdikbud.go.id/journals/profile/9514" target="_blank" rel="noopener"><strong>SINTA 6</strong></a>.</p>Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat Universitas Prima Indonesiaen-USJurnal Kesmas Prima Indonesia2355-164XPENDIDIKAN KESEHATAN STRATEGI KOPING STRES MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO VISUAL TERHADAP EFIKASI DIRI MAHASISWA KEPERAWATAN ANESTESIOLOGI
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/4974
<p>Stres yang berkepanjangan dapat melemahkan kesehatan fisik maupun psikologis. Individu dalam menghadapi stres memiliki strategi yang berbeda-beda, strategi inilah yang disebut dengan strategi koping stres. Strategi koping stres yang tepat membantu individu tetap produktif meskipun sedang mengalami stres. Efikasi diri menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi strategi koping stres dan efikasi diri dapat ditingkatkan melalui pemberian pendidikan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan strategi koping stres menggunakan media audio visual terhadap efikasi diri mahasiswa Keperawatan Anestesiologi Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif eksperimen dengan <em>pre-experimental design one group pretest-posttest</em>. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah media audio visual terkait strategi koping stress dan kuesioner yang dimodifikasi dari kuesioner baku <em>General Self Efficacy</em>. Sampel diambil menggunakan <em>teknik random sampling</em>. Pengaruh pendidikan kesehatan strategi koping stres menggunakan media audio visual terhadap tingkat efikasi diri mahasiswa Keperawatan Anestesiologi Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta digambarkan melalui nilai sig. (2- <em>tailed</em>)/ <em>p value</em>. Nilai sig. (2- <em>tailed</em>) dalam penelitian ini dilihat melalui uji statistik non parametrik <em>wilcoxon</em> dan didapatkan nilai <em>p-value</em> sebesar 0.000, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan antara efikasi diri mahasiswa Keperawatan Anestesiologi Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta sebelum dan sesudah diberikan pendidikan kesehatan.</p>Alfadillah Eka RismawatiNia HandayaniVita Purnamasari
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-302024-07-3082778310.34012/jkpi.v8i2.4974Hubungan Status Gizi Dengan Kejadian Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Sunggal Kota Medan
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5178
<p><strong>ABSTRAK</strong></p> <p>Hipertensi merupakan masalah kesehatan diseluruh dunia dan salah satu faktor risiko utama penyakit kardiovaskular. Hipertensi juga disebut sebagai penyakit tidak menular, karena hipertensi tidak ditularkan dari orang ke orang. Penyakit tidak menular merupakan penyakit kronis yang tidak menularkan ke orang lain. Penyakit tidak menular ini menjadi salah satu masalah kesehatan yang menjadi pusat perhatian di Indonesia. Hal ini disebabkan karna munculnya penyakit tidak menular secara umum diakibatkan oleh pola hidup manusia yang tidak memperhatikan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Status Gizi Dengan Kejadian Hipertensi. Jenis penelitian yaitu observasional. Rancangan penelitian ini menggunakan <em>cross sectional</em> karena data penelitian (variabel independen dan variabel dependen) dilakukan pengukuran pada waktu yang sama. Penelitian ini dilaksanakan di Puskemas Sunggal Kota Medan dan waktu penelitian ini dilaksanakan pada Maret 2024. Populasi penelitian ini yaitu seluruh pasien yang berobat jalan sebanyak 96 responden dan besarnya sampel pada penelitian ini sebanyak 77 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan <em>non-random sampling </em>dengan cara <em>accidental sampling. </em>Penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada hubungan antara status gizi dengan penyakit hipertensi dengan nilai p<em>value </em>status gizi = 0,001 (> 0,05). Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara status gizi dengan kejadian hipertensi. Disarankan untuk responden terus berupaya mengendalikan kondisi penyakit sehingga responden bisa hidup lebih sehat dan berkualitas serta memantau kesehatan bagi penderita hipertensi.</p> <h1>Kata Kunci: Status Gizi, Hipertensi</h1>Rinawati Tarigan RinaMona Hastuti
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-312024-07-3182818410.34012/jkpi.v8i2.5178Efektivitas Aplikasi Mobile JKN Dalam Meningkatkan Pelayanan BPJS Kesehatan di Rumah Sakit Islam Malahayati Medan
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5243
<p><strong><em>ABSTRACT</em></strong></p> <p><em>The problem currently in society is that not many people know and do not understand how to use the JKN Mobile Application. This research aims to determine the effectiveness of the JKN Mobile Application in Improving BPJS Health Services, and what factors hinder the JKN mobile application in improving BPJS Health services. The method in this research is a descriptive qualitative method and data collection techniques through observation, interviews and documentation. This research was carried out in April-May 2024 at the Malahayati Islamic Hospital, Medan. The results of this research show that the effectiveness of the JKN Mobile Application in Improving BPJS Health Services at the Malahayati Islamic Hospital in Medan can be seen as not being effective from the indicators of program understanding, targets, time and achievement of goals. Several things that are obstacles to the effectiveness of the JKN Mobile Application in improving BPJS Health services at the Malahayati Islamic Hospital in Medan are a lack of knowledge which causes misunderstanding and the public does not understand the use of the JKN Mobile Application.</em></p> <p><strong><em>Keywords: Effectiveness, Mobile Application, BPJS Health Services</em></strong></p>Tri Budiarti
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-312024-07-3182778010.34012/jkpi.v8i2.5243HUBUNGAN PENDIDIKAN DAN MOTIVASI PERAWAT DALAM PENERAPAN PATIENT SAFETY DI RUANG KAMAR OPERASI RSUD SIMEULUE
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5336
<p>Keselamatan pasien menjadi salah satu isu utama dalam pemberian pelayanan kesehatan di rumah sakit. Isu ini berkembang karena masih banyaknya kejadian tidak diharapkan dan kejadian nyaris cedera yang sering terjadi dalam pelayanan kesehatan di Rumah sakit. Motivasi berpengaruh terhadap dorongan individu untuk menerapkan <em>patient safety </em>yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pendidikan dan motivasi perawat dalam penerapan <em>patient safety </em>di Ruang Kamar Operasi Rumah Sakit Umum Daerah Simeulue. Sampel dalam penelitian adalah perawat kamar operasi sebanyak 31 orang, dengan tehnik pengambilan sampel <em>Total Sampling. </em>Hasil penelitian didapatkan mayoritas responden berpendidikan S1 sebanyak 13 orang (41,9%), dan mayoritas memiliki motivasi tinggi sebanyak 25 orang (80,6%). Hubungan pendidikan dengan penerapan <em>patient safety </em>berdasarkan hasil uji statistik <em>Chi Square </em>didapatkan <em>p</em>value = 0,001 bahwa ada hubungan yang bermakna antara pendidikan dengan penerapan <em>patient safety </em>di ruang kamar operasi RSUD Simeulue. Hubungan motivasi dengan penerapan <em>patient safety </em>hasil uji statistik <em>Chi Square </em>didapatkan pvalue = 0,000 bahwa ada hubungan yang bermakna antara motivasi dengan penerapan <em>patient safety </em>di ruang kamar operasi. Diharapkan <em>Patient safety </em>harus lebih di perkenalkan lagi kepada seluruh pihak yang berada atau bekerja di rumah sakit kepada staf atau perawat baru juga harus diperkenalkan kepada dokter dan perawat yang magang baik di ruang kamar operasi maupun di ruangan lain.</p>Eka Isranil LailyNurlela Petra Saragih
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-302024-07-3082667210.34012/jkpi.v8i2.5336PERAN KELUARGA DALAM PEMENUHAN KEBUTUHAN ANGGOTA KELUARGA DENGAN STROKE
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5370
<p>Peran keluarga memiliki fungsi untuk menjaga serta memelihara kesehatan bagi keluarga yang menderita suatu penyakit, termasuk pada pasien stroke. Keluarga dapat menjalankan sebuah peran dalam pemenuhan kebutuhan pasien stroke, selama masa pemulihan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran keluarga dalam pemenuhan kebutuhan keluarga dengan stroke. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif. Data dikumpulkan melalui lembar kuesioner. Analisis menggunakan analisis univariat, tidak bersekolah dan, tidak kerja. Peran keluarga dalam pemenuhan kebutuhan pada pasien stroke sebagian besar kurang baik.</p>Afeus HalawaElis AnggeriaIntan Mutia RahmiTrionyta DeboraRini Elvira Hutabarat
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-302024-07-3082737610.34012/jkpi.v8i2.5370Pengaruh promosi kesehatan menggunakan media leaflet terhadap pengetahuan masyarakat tentang diabetes melitus tipe-2 di Puskesmas tahun 2024
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5534
<p>Introduction: Diabetes Mellitus is a disease that can kill a person slowly and still occurs in Indonesia, including in one of the community health centers in North Aceh Regency. Indonesia is in 7th place in the top 10 countries with a total of 10.7 million Diabetes Mellitus sufferers.: this research is to determine the effect of health promotion using leaflet media on public knowledge about Type 2 Diabetes Mellitus at the Lhoksukon Health Center, North Aceh in 2024. Type of research: this uses quantitative research with Pre-Experimental Design with a One Group Pretest-Posttest research design . The population in this study were people aged >40 years who were at risk of developing type 2 diabetes mellitus with a sample size of 15 respondents using the purposive sampling technique. Data analysis used univariate and bivariate analysis with the Normality Test and Paired Sample T-Test. The results of the analysis show that the respondent's answer value or mean for pretest knowledge is 7.33, for posttest knowledge it is 10.60. The probability value of knowledge before and after being given health promotion using leaflet media is (sig-p) 0.000 < 0.05. This means that there is an influence of leaflet media on public knowledge about Type 2 Diabetes Mellitus. The conclusion of this research is that there is an influence of leaflet media on public knowledge about Type 2 Diabetes Mellitus at the North Aceh Lhoksukon Community Health Center in 2023, with a sig-p value = 0.000. . It is recommended that local health centers utilize leaflets in selecting health promotion media</p>Muhammad CrystandyDian Maya Sari SiregarKhatrun Nisa
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-08-062024-08-0682859010.34012/jkpi.v8i2.5534FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH TANGGA DI KELURAHAN POLONIA KECAMATAN MEDAN POLONIA
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5562
<p><strong>Pendahuluan;</strong> Sampah dan pengelolaannya kini menjadi masalah yang mendesak di Indonesia, sebab apabila tidak dilakukan penanganan yang baik akan mengakibatkan terjadinya perubahan yang berdampak negatif terhadap lingkungan sehingga dapat mencemari lingkungan baik terhadap tanah, air dan udara. Pengelolaan sampah disuatu daerah akan membawa pengaruh bagi masyarakat maupun lingkungan daerah itu sendiri. <strong>Tujuan; </strong>tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi pengelolaan sampah rumah tangga di Kelurahan Polonia Kecamatan Polonia Medan. <strong>Metode; </strong>jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode survey. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 2013 KK, dan sampelnya 95 KK. Data dianalisis dengan menggunakan analisis univariant, bivariant dan multivariate. <strong>Hasil; </strong>dari hasil <em>uji chi square </em>diperoleh nilai <em>ρ</em> value pengetahuan 0,020 < 0,5, nilai <em>ρ</em>value sikap 0,037 < 0,5, dan nilai <em>ρ</em>value sarana dan prasarana 0,005 < 0,5, maka dapat dinyatakan ada Pengaruh Pengetahuan, Sikap dan Ketersediaan Sarana dan Prasarana dengan Pengelolaan Sampah di Kelurahan Polonia Kecamatan Polonia Medan. Faktor yang paling berpengaruh adalah faktor Sarana dan Prasarana dengan nilai sig 0,001. <strong>Kesimpulan; </strong>pengetahuan, sikap dan sarana prasarana sangat mempengaruhi pengelolaan sampah rumah tangga di Kelurahan Polonia Kecamatan Polonia Medan</p>Linda Harnike NapitupuluAni Deswita ChaniagoEndang MaryantiMariana -
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-08-142024-08-1482919710.34012/jkpi.v8i2.5562HUBUNGAN PERSONAL HYGIENE DAN SANITASI LINGKUNGAN DENGAN KEJADIAN PENYAKIT KULIT DI DESA TELUK SENTOSA, KABUPATEN LABUHANBATU
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5563
<p>Penyakit kulit merupakan masalah kesehatan global yang signifikan, berdampak luas pada kualitas hidup individu dan sering memerlukan penanganan medis yang intensif. Penelitian ini mengeksplorasi hubungan antara perilaku masyarakat dan sanitasi lingkungan terhadap kejadian penyakit kulit. Jenis penelitian ini adalah survei analitik dengan pendekatan cross-sectional, yang melibatkan 30 sampel yang dipilih secara acak dari populasi sekitar 1.000 orang di Desa Teluk Sentosa, Kabupaten Labuhanbatu, pada Desember 2023. Variabel independen yang diteliti adalah personal hygiene dan sanitasi lingkungan, sementara variabel dependen adalah keluhan penyakit kulit, termasuk gejala seperti gatal, kemerahan, ruam, atau luka yang dapat mempengaruhi kualitas hidup dan aktivitas sehari-hari. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner dan wawancara langsung dengan responden, kemudian dianalisis menggunakan uji Chi-Square dengan batas signifikansi <em>p-value </em>≤ 0,05. Hasil analisis bivariat menunjukkan hubungan signifikan antara personal hygiene (p=0.000) dan sanitasi lingkungan (p=0.000) dengan keluhan penyakit kulit. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa responden yang memiliki personal hygiene dan sanitasi lingkungan yang baik cenderung tidak mengalami keluhan penyakit kulit. Sebaliknya, responden dengan personal hygiene dan sanitasi lingkungan yang buruk lebih sering mengeluhkan gejala penyakit kulit. Hasil ini menekankan pentingnya upaya menjaga kebersihan pribadi serta memperbaiki kondisi sanitasi lingkungan sebagai langkah pencegahan utama terhadap penyakit kulit. Temuan ini juga memberikan wawasan penting untuk merancang intervensi kesehatan yang lebih efektif dan berkelanjutan dalam komunitas.</p>Johannes Bastira GintingTri SuciSanty Deasy SiregarHartono -
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-302024-07-308211111510.34012/jkpi.v8i2.5563Hubungan promosi kerja dan kondisi kerja dengan kinerja perawat di ruang rawat inap Rumah Sakit Umum Wulan Windy
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5565
<p>Work motivation is a state or situation that cause a person to continue to improve, direct, and sustain his behaviour both directly and indirectly with his work environment.This study aimed to determined the relationship of job promotion and working condition to nurse performance.This is quantitative research with a cross sectional approach, the population was 103 nurses in inpatient room and the sample was 51 nurse data collection techniques used questionnaires. The result showed that the variable of job promotion acquired (0.035) had a link with nursing performance. While the working condition (0,256). The conclusion job promotion have a relationship with nurse performance, whereas working condition have no relationship with nurse performance.</p>Sindy Syaputri HsbRupina Kanasia SitumorangSafrina Ramadhani
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-08-142024-08-14829810210.34012/jkpi.v8i2.5565Konsumsi makanan dan status gizi anak balita di Kelurahan Pasar Lahewa Kecamatan Lahewa Kabupaten Nias Utara
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5566
<p>Food consumption is one of the direct causes of nutritional status. The Ministry of National Development Planning in 2019 reported that almost half of the population or 45.7 percent of the population is very poor in energy allowances and 36.1 percent of the population is low in protein allowances. Meanwhile, the North Sumatra Provincial Health Office in 2019 presented the results of monitoring nutritional status which showed the three districts with the highest stunted of children under five, namely Gunung Sitoli, West Nias, and Samosir. The districts with the most underweight of children under five are West Nias, Central Tapanuli, and North Nias. The purpose of the study was to determine the relationship between food consumption and the nutritional status of children under five at Pasar Lahewa Village, Lahewa Sub-District, in North Nias District, which was selected purposively. This type of research is descriptive analytic, cross sectional design. The food consumption data of sixty children under five were collected using the 24-Hour Food Recall Method for three non-consecutive days, anthropometric nutritional status with Body Weight Index according to Height or Body Length. The results showed that the largest contribution of energy and protein samples came from rice, powdered milk, chicken, fish, eggs, tofu, tempeh, potatoes, noodles, and biscuits. Most of the samples were categorized as well consumption and normal nutritional status. The Chi-Square test produces a p-value of 0.003 (p<α (0.05) which means Ho is rejected so that it can be stated that there is a relationship between food consumption and the nutritional status of children under five at Pasar Lahewa Village, Lahewa District in North Nias District. The results are expected can be used by the leadership and staff of the Lahewa District Health Center to plan nutrition improvement programs. Similar research needs to be carried out in other villages within the working area of the Lahewa District Health Center, to obtain and enrich data in planning program to improve food consumption and nutritional status of children under five.</p>Marnilam TelaumbanuaAbdul WahabMasryna SiagianMafe Robbi SimanjuntakEka Lolita Eliyanti PakpahanAndry SimanullangDameria Gultom
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-08-152024-08-158210311010.34012/jkpi.v8i2.5566EFEKTIVITAS SOSIALISASI BAHAYA ROKOK ELEKTRIK MELALUI MEDIA POSTER TERHADAP PENGETAHUAN SISWA MADRASAH ALIYAH NEGERI 1 MEDAN
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5577
<p>Penggunaan rokok di kalangan masyarakat saat ini muncul sebuah tren rokok di Indonesia yaitu rokok elektrik atau yang lebih dikenal dengan vape. vape masih banyak diminati oleh remaja, dimana 59,5% anak SMA tercatat sebagai pengguna rokok elektrik. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui efektivitas pemberian sosialisasi melalui media poster terhadap pengetahuan siswa tentang bahaya rokok elektrik. Metode Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen semu (quasi experimental). Pengambilan data berupa pre-test & posttest dengan selang waktu 7 hari. Populasi penelitian adalah siswa kelas 10 & 11 di MAN 1 Medan berjumlah 1344. Sampel penelitian ini 127 dengan menggunakan rumus sampling analitik kategorik berpasangan. Penelitian ini dilakukan dengan cara memberikan kuesioner pre-test dan juga edukasi lalu memberikan waktu selama seminggu untuk melakukan post-test dan melihat peningkatan pengetahuan sebelum dan sesudah diberikan sosialisasi melalui media poster dengan menggunakan analisis univariat dan bivariat. Hasil penelitian ini frekuensi laki-laki 65 orang dan perempuan 62 orang. Pada uji Wilcoxon diperoleh rata-rata pre-test 5,86 dan rata-rata post-test 8,94 dimana dari hasil tersebut terdapat perbedaan sebelum & sesudah diberikan sosialisasi media poster. Hasil penelitian ini juga dapat menjadi tolak ukur dalam pengambilan keputusan atau sebuah program yang akan dilakukan oleh pihak sekolah maupun pihak individu dan pihak kelompok terkait.</p> <p><strong>Kata Kunci : Media Poster, Pengetahuan Bahaya Rokok Elektrik</strong></p> <p>The use of cigarettes among the public is currently emerging as a smoking trend in Indonesia, namely electronic cigarettes or better known as vapes. Vaping is still in great demand among teenagers, where 59.5% of high school students are registered as e-cigarette users. The aim of this research is to determine the effectiveness of providing outreach through poster media on students' knowledge about the dangers of e-cigarettes. This research method is quantitative with a quasiexperimental type of research. Data collection is in the form of pre-test & post-test with an interval of 7 days. The research population was 1344 students in grades 10 & 11 at MAN 1 Medan. The sample for this study was 127 using a pairwise categorical analytical sampling formula. This research was carried out by giving a pre-test and educational questionnaire and then giving time for a week to carry out a post-test and see the increase in knowledge before and after being given socialization through poster media using univariate and bivariate analysis. The results of this study were 65 men and 62 women. In the Wilcoxon test, the pre-test average was 5.86 and the post-test average was 8.94, where from these results there were differences before & after being given poster media socialization. The results of this research can also be used as a benchmark for decision making or a program that will be carried out by the school or by individuals and related groups.</p> <p><strong>Keywords:</strong> Poster Media, knowledge of the dangers of e-cigarettes</p>Permata AmaliaReni Agustina Harahap
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-08-192024-08-198211612210.34012/jkpi.v8i2.5577PENGARUH KUALITAS SISTEM TERHADAP KEPUASAN PENGGUNA ANJUNGAN PENDAFTARAN MANDIRI DI RS NUR HIDAYAH BANTUL
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5325
<p>Penumpukan antrean pasien pada proses pendaftaran menjadi salah satu permasalahan yang sering dijumpai di Rumah Sakit. Guna mengatasi hal tersebut, Rumah Sakit Nur Hidayah Bantul melakukan inovasi terkait dengan penggunaan sistem Anjungan Pendaftaran Mandiri. Anjungan Pendaftaran Mandiri merupakan mesin pendukung pelayanan pendaftaran tanpa perlu melewati proses antrean di loket pendaftaran. Aplikasi ini diharapkan dapat bermanfaat untuk meningkatkan derajat kepuasan pengguna. Namun, pada penerapannya, terdapat aspek-aspek yang perlu diperhatikan agar sistem ini dapat berjalan dengan baik, salah satunya adalah mengetahui pengaruh kualitas sistem terhadap kepuasan pengguna. Sebanyak 164 pasien di unit rawat jalan di Rumah Sakit Nur Hidayah Bantul berpartisipasi dalam penelitian ini. Analisis dilakukan dengan metode bivariat dengan uji regresi linear sederhana yang dilengkapi dengan dua variabel. Temuan penelitian menunjukkan bahwa variabel kualitas sistem memiliki peran dalam mempengaruhi kepuasan pengguna untuk terus mengadopsi sistem Anjungan Pendaftaran Mandiri. Berdasarkan hasil uji hipotesis terdapat pengaruh dari kualitas sistem terhadap kepuasan pasien dengan nilai signifikan <0.05. Hasil dari penelitian ini nantinya dapat digunakan sebagai rujukan kebijakan pengembangan aplikasi selanjutnya.</p>Nofiriyani NofiriyaniHarinto Nur SehaRina YulidaNisa Aida Nurazizzah
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-162024-07-16821510.34012/jkpi.v8i2.5325IMPLEMENTASI SISTEM RUJUKAN PERSALINAN PESERTA JKN DI PUSKESMAS DARUSSALAM KOTA MEDAN
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5213
<p>Rujukan yang tepat menjadi bagian dalam faktor penentu dalam meminimalkan angka kematian dan kesakitan ibu. Puskesmas sebagai Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) bertanggung jawab untuk mengidentifikasi risiko persalinan dan memproses rujukan ke rumah sakit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menelaah implementasi pada sistem rujukan persalinan peserta JKN di Puskesmas Darussalam Kota Medan. Penelitian ini memakai pendekatan kualitatif studi kasus dengan menggunakan teknik pengumpulan data seperti teknik wawancara mendalam, observasi dan telaah dokumen. Sistem rujukan persalinan peserta JKN di Puskesmas Darussalam sudah bisa dilakukan saat trimester 1 dan trimester 3 dengan indikasi medis berupa keluhan ataupun ditemukannya komplikasi atau kelainan. Tahapannya meliputi registrasi online, anamnesis, dan pemeriksaan pasien di poliklinik KIA. Jika terdapat indikasi medis yang tidak dapat ditangani oleh pihak Puskesmas, pasien akan segera diarahkan ke rumah sakit rujukan sesuai keinginan pasien dengan menggunakan sistem PCare BPJS Kesehatan untuk membuat diagnosa dan menyimpan data pasien. Implementasi sistem rujukan persalinan di Puskesmas Darussalam Kota Medan sudah sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP). Sumber daya manusia kurang memadai karena tidak adanya apoteker, namun terdapat tiga orang bidang dan satu orang dokter umum yang telah mengikuti pelatihan USG. Sarana dan prasarana sudah memadai. Namun, terdapat kendala yang dirasakan pasien yaitu proses rujukan yang lama. Maka dari itu, diharapkan bagi pemerintah untuk meningkatkan kemampuan sistem informasi kesehatan untuk memantau dan mengevaluasi proses rujukan.</p> <p><strong> </strong></p> <p><strong>Kata kunci: </strong>JKN, Puskesmas, Rujukan Persalinan</p>Fadillah SalwaAdinda Dwi FitriaLailatul Mahpuja DasopangFitriani Pramita Gurning
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-162024-07-168261210.34012/jkpi.v8i2.5213ANALISIS RISIKO ERGONOMI TERHADAP KELUHAN MUSKULOSKELETAL PADA PEKERJA KEBUN KELAPA SAWIT
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5171
<p>Pekerjaan proes panen kelapa sawit yang masih menggunakan alat tradisional dapat menjadi faktor penentu untuk terjadinya keluhan musculoskeletal pada pekerja. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan risiko ergonomi terhadap keluhan musculoskeletal pada pekerja kebun kelapa sawit. Populasi Pada penelitian ini adalah seluruh pekerja kebun kelapa sawit yang berada di Kelurahan Handayani, Desa Simpang Raja. Sampel pada penelitian ini diambil menggunakan total sampling sebanyak 54 orang. Hasil Penelitian menunjukkan sebagian besar responden berusia dewasa dengan jumlah 45 responden (83.3%),sedangkan usia lansia dengan jumlah 9 responden (16.7%), pendidikan responden yang tidak sekolah dengan jumlah 15 responden (27.8%), SD dengan jumlah 23 responden (42.6%), SMP dengan jumlah 6 responden (11.1%), SMA dengan jumlah 10 responden (18.5%), Jenis Pekerjaan responden untuk pemuatan ke truk dengan jumlah 15 responden (27.8%), Pemanen dengan jumlah 27 responden (50%), Perawatan dengan jumlah 12 responden (22.2%), Risiko ergonomi Tinggi dengan jumlah 38 responden (70.4%), Risiko ergonomic rendah dengan jumlah 16 responden (29.6%), responden yang ada keluhan dengan jumlah 36 responden (66.7%), sedangkan yang tidak ada keluhan dengan jumla 18 responden (33.3%).Hasil bivariat didapat bahwa sebagian besar responden dengan risiko tinggi mengalami keluhan muskuloskeletal sebanyak 32 reponden (59.3%). Berdasarkan hasil uji statistic <em>chi-square</em> didapatkan <em>p-value</em> sebesar 0.000 (≤ α=0.05), artinya ada hubungan yang bermakna antara risiko ergonomi dengan keluhan muskuloskeletal.</p>Rima SeptianiYunita EliyaniMelly Fitri
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-162024-07-1682131610.34012/jkpi.v8i2.5171TELUR CACING NEMATODA USUS PADA TINJA ANAK USIA 7-9 TAHUN DI SD NEGERI 035937 KABUPATEN DAIRI
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5322
<p>Infeksi kecacingan masih terdapat terutama pada anak-anak sekolah. Nematoda usus adalah salah satu parasit yang sering ditemukan yang dapat menginfeksi kecacingan. Infeksi ini dipengaruhi oleh personal hygine. Salah satu penularan melalui tanah yang disebut dengan Soil Transmitted Helminthis (STH), karena proses embrionisasi sebelum terinfeksi harus melalui tanah. Dampak dari infeksi kecacingan terutama pada anak-anak mengakibatkan Kurangnya Energi Protein (KEP), sehingga kemampuan melakukan aktivitas menurun. Telah dilakukan penelitian pada tinja anak usia 7-9 tahun di SD Negeri 035937 Tanjung Beringin. Metode pemeriksan Direct smear dengan menggunakan Nacl fisiologis 0,9%. Penelitian bersifat kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian dilakukan di Laboratorium Kimia-Biologi Universitas Sari Mutiara Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 40 bahan yang diperiksa terdapat 2 orang anak yang terinfeksi Nematoda usus pada kode sampel C11 (Ascaris lumbricoides dan Trichuris trichiura) dan C12 (Ascaris lumbricoides) dan 38 sampel tinja lainnya negative dari 40 anak usia 7-9 tahun. Pencegahan dan penanggulangan infeksi ini adalah, menjaga kebersihan diri dan agar supaya menjaga menjaga personal hygiene, dan selalu defekasi pada tempat yang tertentu dan mencuci tangan sebelum makan, tidak kontak langsung dengan tanah, serta melakukan pengobatan pada penderita.</p> <p><em> </em></p>Vierto Irennius GirsangYunita PurbaFestin Eunike HarefaJohansen Hutajulu Frida Liharis Saragih
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-162024-07-1682172210.34012/jkpi.v8i2.5322IMPLEMENTASI PROGRAM RUJUKAN BERJENJANG PADA SKEMA JKN DI PUSKESMAS DARUSSALAM KOTA MEDAN
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5221
<p>Sistem rujukan pelayanan kesehatan dilakukann secara bertahap sesuai keperluan medis. Era Jaminan Kesehatan Nasional memberlakukan sistem rujukan berjenjang mulai dari fasilitas kesehatan tingkat pertama (FKTP). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Implementasi Program Rujukan Berjenjang Pada Skema JKN di Puskesmas Darussalam Kota Medan. Penelitian menggunakan metode kualitatif studi kasus. Teknik pengumpulan data pada penelitian dilakukan dengan wawancara mendalam (<em>indepth interview</em>), observasi serta telaah dokumen. Hasil penelitian menunjukan program rujukan berjenjang di puskesmas Darussalam sudah sesuai dengan peraturan dan pedoman yang ada. Terdapat proses rujukan puskesmas yang memberikan penjelasan alur pelayanan kesehatan sampai pasien mendapatkan surat rujukan apabila perlu dirujuk. Ketersedian obat-obat dan fasilitas kesehatan sudah memadai namun perlu adanya perbaikan terhadap jumlah tenaga kesehatan seperti apoteker yang belum ada di Puskesmas Darussalam Kota Medan. Peningkatan sumber daya manusia, fasilitas kesehatan, obat-obatan dan pemantauan ketat terhadap proses rujukan sesuai dengan SOP dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi program rujukan berjenjang pada skema JKN di Puskesmas Darussalam Kota Medan, serta memastikan pasien mendapatkan pelayanan kesehatan yang terbaik sesuai dengan kebutuhan mereka.</p> <p> </p> <p>Kata Kunci : JKN, FKTP, Sistem Rujukan</p>Khovifah KhairaniShinny Syafitri SagalaYayang Nisrina Putri HasibuanFitriani Pramita Gurning
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-162024-07-1682232810.34012/jkpi.v8i2.5221HUBUNGAN PEMANFAATAN BUKU KESEHATAN IBU DAN ANAK DENGAN KEPATUHAN IMUNISASI DASAR
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5083
<p>Pemberian imunisasi merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kesehatan ibu dan anak yang paling cost-effective. Salah satu yang dapat di manfaatkan oleh petugas kesehatan untuk mencatat dan jadwal dari pemberian imunisasi adalah dengan menggunakan buku KIA. Penggunaan yang tepat pada buku KIA dapat menjadi indikator dari kualitas perawatan yang diberikan kepada anak-anak dilayanan kesehatan. Keberhasilan pemanfaatan buku KIA bila ibu, suami bahkan keluarga membaca , memahami, mempelajari dan menerapkan secara bertahap isi dari buku KIA di kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu diperlukan petugas kesehatan untuk dapat memfasilitasi dan memastikan pemahaman masyarakat terhadap buku KIA. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan cross sectional.Populasi penelitian ini adalah seluruh ibu yang memiliki bayi dan datang ke PMB Lismarini, sedangkan sampel penellitian ini yaitu yang sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi. Teknik pengolahan analisis menggunakan <em>chi square</em>. Hasil penelitian didapatkan Nilai <em>p value</em> 0,001<0,05 ada hubungan pemanfaatan buku KIA dengan kepatuhan imunisasi dasar dan nilai OR 12,09 yang berarti dengan memanfaatkan buku KIA dapat meningkatkan kepatuhan ibu sebesar 12,09 kali. Kesimpulan dari penelitian ini adalah ibu yang memanfaatkan buku KIA dengan baik maka dapat mematuhi pemberian imunisasi dasar anaknya sesuai dengan jadwal. Saran untuk petugas kesehatan dapat memberikan informasi kepada semua pengguna buku KIA untuk dapat memanfaatkan dengan baik</p>Ayu NinaEvi Yuniarti
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-162024-07-1682293310.34012/jkpi.v8i2.5083PENGARUH PEMBERIAN KIE TERHADAP PENGETAHUAN IBU HAMIL TERKAIT PERAWATAN KEHAMILAN PADA LAYANAN GROUP WHATSAPP DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SARWODADI KABUPATEN PEMALANG
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5248
<p>Pemberian Komunikasi Informasi Edukasi (KIE) ibu hamil untuk meningkatkan pengetahuan ibu hamil terkait perawatan kehamilan, Puskesmas Sarwodadi menambahkan layanan Komunikasi Informasi Edukasi (KIE) dengan layanan group whatsapp. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pemberian komunikasi informasi edukasi (KIE) terhadap pengetahuan ibu hamil terkait perawatan kehamilan melalui layanan group whatsapp. Metode Penelitian menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan <em>Cross Sectional. </em>Populasi penelitian ini adalah seluruh ibu hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Sarwodadi Kabupaten Pemalang sehingga diperoleh sampel sebanyak 100 responden. Sampel pada penelitian menggunakan <em>Purposive </em><em>Sampling</em> dan pengambilan data menggunakan kuesioner. Hasil Penelitian bahwa terdapat pengaruh pemberian KIE terhadap pengetahuan ibu hamil terkait perawatan kehamilan. Hal ini dapat dibuktikan dengan hasil Uji <em>Chi Square</em> diperoleh nilai <em>P-Value</em> 0,000< 0,05 yang artinya HO ditolak dan Ha diterima. Kesimpulan bahwa terdapat pengaruh pemberian KIE terhadap pengetahuan ibu hamil terkait perawatan kehamilan di Wilayah Kerja Puskesmas Sarwodadi Kabupaten Pemalang.</p> <p>Kata Kunci : KIE, Pengetahuan Perawatan Ibu Hamil, Group WA, Puskesmas</p>Isna Wida KhafidhoYuniarti -Teguh Irawan
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-162024-07-1682394310.34012/jkpi.v8i2.5248FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KUNJUNGAN NEONATAL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MOJO KABUPATEN PEMALANG
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5316
<p>Salah satu indikator yang digunakan untuk menentukan derajat kesehatan di suatu negara dapat dilihat dari jumlah angka kematian ibu (AKI) dan angka kematian bayi (AKB). Untuk mengatasi angka kematian neonatal tersebut dilakukan dengan program kunjungan neonatal. Kunjungan neonatal merupakan pemeriksaan pada bayi baru lahir yang berusia 0-28 hari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kunjungan neonatal di Wilayah Kerja Puskesmas Mojo Kabupaten Pemalang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross sectional dengan jumlah sampel seluruh ibu yang memiliki bayi berusia 0-28 hari di Wilayah Kerja Puskesmas Mojo Kabupaten Pemalang yang berjumlah 100 responden. Berdasarkan hasil analisis dari Uji Rank Spearman, diperoleh nilai signifikan untuk variabel persepsi keparahan nilai p-value 0,043, variabel persepsi manfaat nilai p-value 0,041, dan variabel persepsi hambatan nilai p-value 0,038. Berdasarkan nilai tersebut dapat disimpulkan bahwa p-value < 0,05 maka ada hubungan antara persepsi keparahan dengan kunjungan neonatal, ada hubungan antara persepsi manfaat dengan kunjungan neonatal, dan ada hubungan antara persepsi hambatan dengan kunjungan neonatal. Karena nilai p-value < 0,05 maka Ha diterima dan H0 ditolak.</p> <p><strong>Kata Kunci :</strong> Persepsi, Kunjungan Neonatal, Puskesmas</p>Muflihatun Ni’mahYuniarti -Teguh Irawan
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-162024-07-1682545910.34012/jkpi.v8i2.5316HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN PEKERJAAN IBU TERHADAP KELENGKAPAN IMUNISASI DASAR PADA BAYI
https://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/5082
<p>Pelaksanaan Pekan Imunisasi Dunia 2023 merupakan momentum utama dan strategis bagi seluruh unsur masyarakat dan swasta, agar secara kolektif dapat meningkatkan kembali kesadaran partisipatif aktif untuk meningkatkan cakupan imunisasi demi perlindungan seluruh kelompok usia guna mencapai eradikasi dan eliminasi PD3I. Berdasarkan data <sup>(1)</sup>, cakupan imunisasi di Kota Palembang pada tahun 2022 yaitu BCG (85,32%), DPT (90,46%), Campak (74,02%), Polio (73,71%), Hepatitis B (92,56%). Dari data tersebut mengalami peningkatan dibandingkan pada tahun 2021. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan, sikap dan pekerjaan ibu terhadap kelengkapan imunisasi dasar pada bayi. Peneliti menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan desain penelitian <em>cross sectional. </em>Tempat penelitian di Praktik Mandiri Bidan Lismarini berlokasi di Perumnas Talang Kelapa Palembang. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang mempunyai bayi umur 0-12 bulan yang berjumlah 35 orang. Peneliti mengambil teknik <em>t</em><em>otal sampling</em> berjumlah 35 orang. Analisis data yang digunakan menggunakan uji statistik <em>Chi Square</em>. Hasil penelitian diperoleh bahwa ada hubungan pengetahuan ibu dengan nilai <em>p-value </em>0,003 (p<0,005). Uji statistik pada pekerjaan ibu didapatkan nilai <em>p-value </em>0,004 (p<0,005) artinya terdapat hubungan pekerjaan ibu terhadap kelengkapan imunisasi dasar pada bayi. Diharapkan hasil penelitian ini dapat memberikan manfaat terutama pada ibu yang memiliki bayi agar lebih termotivasi untuk membawa bayinya imunisasi sesuai dengan jadwal ke fasilitas kesehatan.</p>Stephanie Lexy Louis
Copyright (c) 2024 Jurnal Kesmas Prima Indonesia
2024-07-202024-07-2082606510.34012/jkpi.v8i2.5082