Prototype Buka Tutup Pintu Berbasis Arduino Uno Dan Android

Authors

  • Arnes Sembiring Universitas Harapan Medan
  • M. Rizky Pahlepy Lubis Universitas Harapan Medan

DOI:

https://doi.org/10.34012/jutikomp.v1i1.329

Keywords:

Arduino Uno, Smartphone Android, Motor Servo, Bluetooth.

Abstract

Pada prinsipnya tujuan penciptaan robot adalah untuk mempermudah kegiatan manusia bahkan menggantikan peran manusia dalam suatu fungsi tertentu, salah satunya yaitu dalam hal membuka dan menutup pintu rumah. Salah satu usaha untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi manusia tersebut adalah melalui pengembangan sistem otomasi pada rumah yang dapat membuka dan menutup pintu secara otomatis. Robot ini dirancang dengan sebuah perangkat pengaman pada pintu bebasis Arduino Uno. Alat ini berisi rangkaian mikrokontroler seperti Arduino uno, motor servo, bluetooth dan satu buah smartphone. Alat pengaman Bluetooth ini bekerja memakai arduino uno sebagai mikrokontroler. Motor servo sebangai alat untuk membuka dan menutup pintu tersebut dan sebagai media transmisi dan smartphone digunakan sebagai remender serta pengaplikasian password pada smartphone android. Alat ini bekerja berdasarkan motor servo yang digunakan untuk membuka dan menutup pintu dengan motor servo. Motor servo akan membuka dan menutup sesuai perintah yang diinginkan dengan cara menekan tombol button yang tersedia di Android.

Downloads

Published

2018-04-01

How to Cite

Sembiring, A., & Lubis, M. R. P. (2018). Prototype Buka Tutup Pintu Berbasis Arduino Uno Dan Android. JURNAL TEKNOLOGI DAN ILMU KOMPUTER PRIMA (JUTIKOMP), 1(1), 77-84. https://doi.org/10.34012/jutikomp.v1i1.329